Arum Manis Ririn, Pasar Mayestik

Arum Manis atau Arbanat yang lebih sering dikenal dengan “Rambut Nenek” adalah salah satu makanan ringan Indonesia yang keberadaannya kini sulit ditemukan. Pernahkah Anda mencicipinya?

“Arum Manis” adalah cemilan populer di tahun 90-an. Camilan ini merupakan makanan tradisional yang berasal dari Desa Kesambi, Kabupaten Lamongan. Beberapa pendapat lain mengatakan Arum Manis berasal dari Malang, Jawa Timur.

Karena penampilannya nampak seperti rambut nenek, sehingga orang-orang menyebut camilan ini dengan sebutan “Rambut Nenek.” Bahan utama untuk camilan ini adalah gula, tepung dan minyak sayur, sedangkan keripiknya terbuat dari tepung sagu. Dari waktu ke waktu, Arum Manis mulai dibuat dengan berbagai warna seperti hijau, merah muda dan kuning. Bahkan Arrum Manis memiliki berbagai rasa. Misalnya: durian, melon, pandan, dan banyak lagi.

Teman-teman dapat menemukan makanan ini di Arum Manis Ririn, yang berlokasi di Pasar Mayestik-Jakarta Selatan.

Jangan lupa untuk membeli dan merasakannya! kamu akan menyukainya.

Cara Menjangkau Lokasi

Menggunakan transportasi umum:

1. Bus TransJakarta (Rp3.500,00)

Dari Halte Blok M, Naik Bus menuju Puri Beta 2 (Koridor 13 A). Di tengah perjalanan kemudian turun di Halte Mayestik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *